;

Wah ternyata di Youtube dan Bitly juga ada Salju ! "Let It Snow"

Posted by just for sharing on Minggu, 25 Desember 2011

Beberapa hari yang lalu, Google mengeluarkan easter egg-nya di halaman pencarian dengan kata kunci “let it snow“, yang setelah kita ketikkan kata itu, maka turunlah salju-salju di halaman tersebut. Animasi salju akan menumpuk dan membekukan halaman pencarian tersebut, dan berakhir jika muncul kata “Defrost“. Tapi salju yang membeku itu, bisa juga dihentikan jika kita ketikkan kembali kata kunci “Defrost“.
“Let it snow”  masih bisa dimainkan hingga kini. Coba saja ke sini.

Situs pemendek kode halaman situs, yaitu Bitly, juga menyisipkan script snow ini ke halaman awalnya lho. Silakan cek ke sini. Untuk menghentikan salju yang turun, ada tombol stop snowing di pinggir kanan. Oh, ya, yang muncul itu bukan tampang Babeh, ya.
13246193791927300491
Beberapa bulan yang lalu juga pernah Google menyisipkan script easter egg semacam ini di kolom pencarian, dan hingga kini masih bisa dimainkan. Silakan ketik kata “Do a Barrel Roll” di kolom pencarian Google. Lihat apa yang akan terjadi saat mengetikkan huruf terakhir.

Sekedar catatan, agar tidak mudah crash browser Anda, silakan perbarui fasilitas flash playernya di sini dan shockwave playernya di sini. Untuk flash player, jika menggunakan Antivirus McAffee, silakan centang tanda di bawahnya. Kalau tidak menggunakan anti virus tersebut, hilangkan tanda centang di sana.

Nah, kini, Google kembali iseng memasukkan script salju itu ke halaman Youtube dan dalam video Youtube. Silakan ketik “let it snow” di kolom pencarian youtube. Kemudian tekan tombol kaca pembesarnya (search) di kanannya. Lihat apa yang terjadi setelah itu. Butiran-butiran salju akan turun di halaman tersebut. Coba saja ke sini.

sumber : http://lifestyle.kompasiana.com